kawasaki.
Trentekno.com – Dalam beberapa hari belakangan ini beberapa Agen Pemegang Merk (APM) otomotif nasional baik mobil atau motor sedang bergairah untuk memberikan diskon pada para konsumennya. Hal itu tidak lepas dari keinginan mereka untuk bisa menggenjot penjualan jelang bergantinya tahun, serta itu semua merupakan sebuah bentuk upaya untuk menghabiskan stok lama yang mestinya diedarkan pada tahun ini. Namun sebuah hak berbeda ditunjukkan oleh produsen motor asal Jepang yakni Kawasaki.
Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kabarnya enggan untuk memberikan diskon yanbg terlalu banyak untuk para pembeli, selama ini memang di antara APM lainnya hanya motor Kawasaki lah yang terkenal paling pelit memberikan diskon. Apalagi jika dibandingkan dengan pabrikan motor asal Jepang lainnya yang justru kerap mengumbar diskon besar – besaran. Hal tersebut diperkuat oelh statement yang dikeluarkan oleh Deputy Departemen Head And Sales Promotion PT KMI yang bernama Michael Chandra Tanadhi, dimana dia mengungkapkan jika Kawasaki tidak akan pernah atau berniat memberikan diskon secara besar – besaran meskipun dalam waktu akhir tahun.
Chandra mengungkapkan “Kita Kawasaki anti diskon, jadi tidak ada diskon pada akhir tahun. Memang biasanya itu penjualan akan mengalami penurunan karena minat konsumen terhadap kendaraan otomotif diakhir tahun. Faktor utama yang mempengaruhi biasanya adalah kode VIN itu.”
Sementara menampik strategi diskon, kawasaki memiliki cara tersendiri untuk menghindari stok yang saat ini menumpuk digudang. Kawasaki lebih memilih untuk membatasi distribusi motor pada bulan Desember, sehingga hal tersebut akan berimbas dengan tidak akan terjadinya penumpukan motor di dealer pada tahun ini. Dengan membatasi distribusi motor di akhir tahun pihak kawasaki mengharapkan pada awal tahun semua motor ditahun sebelumnya sudah terjual.
Untuk penjualan motor sendiri, meskipun pihak Kawasaki tidak memberikan diskon banyak tetapi KMI optimis jika motor produksi mereka akan tetap diburu konsumen setianya, terutama untuk motor bersegmen sport dan adventure yang saat ini memang menjadi primadona penjualan Kawasaki di Indonesia. Sejauh ini KLX masih menjadi tulang punggung dari PT KMI disusul dengan Kawasaki Ninja 150 kemudian Kawasaki Ninja 250.